Bisnis.com, JAKARTA -- Grab, penyedia layanan on-demand, semakin serius dengan Indonesia. Grab saat ini bersaing ketat dengan Gojek untuk menjadi SuperApp.
Selain layanan transportasi daring, berbagai layanan yang menunjang gaya hidup seperti kesehatan dan finansial juga diluncurkan Grab pada 2019. Tidak hanya itu, komitmen Grab juga diwujudkan dalam investasi oleh investornya Softbank. Ada beberapa fokus utama dari investasi yang dilakukan Grab di Tanah Air.
Apa saja terobosan dan bagaimana komitmen Grab di Indonesia? Simak penuturan Presiden Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata ketika mengunjungi Bisnis Indonesia dalam video di atas ini.